Tips Merangkai Kata Undangan Pernikahan

  • Nov 01, 2020
Tips Merangkai Kata Undangan Pernikahan

Tips Merangkai Kata Undangan Pernikahan – Tidak hanya desain dan tampilan dari undangan pernikahan, memilih kata kata undangan pernikahan yang tepat juga penting untuk kamu perhatikan. Tentunya pemilihan kata yang tepat akan membuat undangan pernikahan kamu menjadi makin berkesan lagi.

Mungkin masih banyak pasangan yang ingin membuat kata undangan pernikahan mereka sendiri agar makin berkesan karena dikerjakan sendiri, namun banyak yang masih bingung untuk melakukannya.

Tips Merangkai Kata Undangan Pernikahan

Tips Merangkai Kata Undangan Pernikahan

Berikut beberapa tips merangkai kata undangan pernikahan agar terlihat menarik dan berkesan biar tamu undangan kamu makin penasaran dengan pernikahan kamu.

1. Penggunaan Bahasa Formal

Undangan pernikahan tidak tentu harus menggunakan bahasa yang formal, namun ada baiknya untuk menggunakan bahasa yang formal agar bisa diterima oleh semua kalangan. Yang bisa kamu perhatikan disini yakni pemilihan bahasa formal yang kamu gunakan, usahakan bahasa formal yang dipilih tidak terlalu kaku.

2. Perhatikan Sasaran Tamu

Pastinya ada beberapa tamu undangan yang ingin kamu undangan yang memiliki kepercayaan yang berbeda, oleh karena itu penting untuk memilih penggunaan kata yang tepat agar bisa diterima semua kalangan. Mungkin kamu bisa membuat undangan berbeda yang dikhususkan bagi beberapa tamu sebagai solusi untuk kebingungan tersebut.

3. Usahakan Agar Tidak Terlalu Panjang

Hal lainnya yang perlu diperhatikan yakni isi yang ingin disampaikan usahakan tidak panjang melainkan padat dan singkat dengan begitu informasi yang ingin disampaikan dapat lebih mudah untuk ditangkap oleh para tamu undangan.
Tips Merangkai Kata Undangan Pernikahan

4. Menambahkan Beberapa Kata Unik

Kamu juga bisa menambahkan beberapa kata unik yang mungkin berkesan bagi kamu dan pasangan misalnya seperti kata mutiara mengenai pernikahan atau kata tertentu yang memiliki makna yang berkesan, dengan begitu undangan pernikahan kamu bisa menunjukan pesan yang tidak hanya berisikan informasi mengenai undangan pernikahan.

Contoh Kata-Kata Undangan Simple dan Elegan

“Setelah mengarungi dunia sendiri, Tuhan menyatukan kita untuk mengarungi dunia ini berdua untuk menemukan langit cerah diujung sana”
Dengan penuh suka cita kami turut mengundang bapak/ibu dan teman-teman untuk turut hadir dalam kebahagiaan yang ingin kami bagikan pada acara pernikahan kami:
Nama Mempelai Pria
Dengan
Nama Mempelai Wanita
Yang akan diselenggarakan pada:
Hari: Minggu, 22 Maret 2020
Waktu: 11.00 – selesai
Tempat: Gedung Graha Buana room 02 , Jl. Buana No. 12 Tangerang
Kehadiran dan doa restu dari keluarga, sahabat dan teman-teman tentunya merupakan pelengkap kisah cinta kami.
Kami yang berbahagia
Nama Mempelai Pria & Nama Mempelai Wanita

Penutup

Itulah beberapa tips yang bisa kamu perhatikan dalam membuat kata undangan pernikahan yang mungkin bisa membantu kamu untuk membuat kata undangan pernikahan simpel namun elegan dan tentunya berkesan sesuai dan harapan kamu dan pasangan.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *